Tuesday, September 27, 2022

Digital Agency Depok - Menetapkan Anggaran TikTok



Sekarang Anda siap untuk memilih anggaran, jadwal, dan sasaran untuk iklan Anda.
  • Tetapkan Anggaran
    Setelah membuat grup iklan untuk campaign Anda, serta menetapkan penempatan, detail, dan penargetan untuk grup iklan Anda tersebut, saatnya bagi Anda untuk menetapkan anggaran untuk grup iklan Anda. Adapun dalam memilih anggaran untuk grup iklan Anda, Anda dapat memilih anggaran harian (jumlah yang ingin Anda belanjakan setiap hari) atau anggaran total (jumlah total yang ingin Anda belanjakan selama durasi jadwal). Perhatikan bahwa ada minimum biaya untuk anggaran harian dan anggaran total di tingkat grup iklan.
  • Tetapkan Jadwal
    Setelah itu, pilih juga durasi yang dijadwalkan untuk iklan Anda. Adapun seperti membuat iklan pada Google Ads, iklan di TikTok juga menggunakan sistem Dayparting yang memungkinkan Anda memilih waktu tertentu dalam sehari atau minggu untuk menjalankan iklan Anda. Adapun Dayparting adalah taktik periklanan pay-per-click (PPC) yang digunakan untuk menjadwalkan iklan untuk waktu-waktu tertentu dalam sehari atau hari-hari tertentu dalam seminggu untuk menargetkan audiens secara lebih efektif.
  • Pilih Opsi Kecepatan
    Selanjutnya, tetapkan kecepatan pengeluaran anggaran Anda. Opsi Penayangan standar mengatur anggaran Anda secara merata di seluruh durasi campaign, sedangkan opsi Percepat menghabiskan anggaran secepat mungkin selama waktu yang dijadwalkan.
  • Pilih Sasaran Pengoptimalan Anda
    Sasaran pengoptimalan Anda mencerminkan metrik utama yang ingin Anda capai dengan campaign Anda. Anda dapat memilih mengoptimalkan grup iklan Anda untuk Konversi, Klik, atau Impresi. Setelah itu, penawaran (bidding) Anda pun akan dioptimalkan berdasarkan tujuan yang Anda pilih.

No comments:

Post a Comment